Speednews-manado.com, MANADO—Pelaksanaan Pleno pencabutan nomor urut oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manado, bagi Empat Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Manado, Selasa (25/08/15) berjalan dengan lancer. Masing-masing Paslon telah mengantongi nomor urut, untuk maju di Pemilihan Walikota (Pilwako) Manado 9 Desember 2015 nanti.
Berdasarkan hasil pencabutan nomor urut, Paslon GS Vicky Lumentut-Mor D Bastian dengan sapaan familiar GSVL-Mor, mengantongi nomor urut 3 (Tiga).
Menurut GSVL, sebagai seorang kristiani nomor Tiga adalah Trinitas, yang mengandung makna yang sangat luar biasa.
“ Saya yakin ini adalah pemberian yang Maha Kuasa, untuk bias memperhatikan sesame dan selalu bersandar pada Tuhan,” ujar GSVL sapaan akrab dari GS Vicky Lumentut.
Ditambahkan GSVL, nomor urut 3 adalah angka yang terbaik, dimana angka tiga adalah angka Thelogis yang bermakna Trinitas untuk taat pada Tuhan.
“Angka tiga adalah angka yang terbaik, dan memiliki banyak artinya bagi masyarakat Kota Manado. Harapan saya dan Pak mor, agar warga dan masyarakat kota manado yang telah memiliki hak pilih. Agar kiranya bisa datang untuk menyalurkan hak suara mereka pada pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Manado pada 9 Desember 2015 nanti, sesuai dengan hati nurani masing-masing,” tutur GSVL.(romel)