Wawali SAS Pantau Langsung Pembersihan Material Longsor di Ruas jalan Rurukan Satu.

Tomohon112 Dilihat
Wawali SAS didampingi Kaban BPBD Robby Kalangi dan Lurah Rurukan Satu saat memantau langsung pembersihan material longsor.
Wawali SAS didampingi Kaban BPBD Robby Kalangi dan Lurah Rurukan Satu Sidonia Marli Palit  saat memantau langsung pembersihan material longsor.

TOMOHON – Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan hari ini Kamis (23/6/16) meninjau lokasi longsor yang terjadi diruas jalan yang berada di Kelurahan Rurukan Satu Kecamatan Tomohon Utara tepatnya jalan yang menghubungkan kota Tomohon dan kabupaten Minahasa.

Wawali SAS saat berada dilokasi langsung terlibat pembicaraan serius dengan Kaban BPBD Tomohon Robby Kalangi yang pada saat itu bersama anggota BPBD dan masyarakat sedang melakukan pembersihan material longsor yang menutupi sebagian badan jalan.

Kepada speednews-manado.com Kalangi mengatakan kedatangan Wakil Walikota Syerly Adelyn Sompotan adalah untuk meninjau dan melihat secara langsung longsor yang terjadi di Kelurahan Rurukan satu ini, dan Wawali meminta agar masyarakat pengguna jalan tersebut tetap waspada dan berhati-hati apalagi saat turun hujan.

Baca juga:  KPU Gelar Debat Publik Ketiga Calon Walikota & Wakil Walikota Tomohon

“Walikota Jimmy F Eman dan Wawali SAS selalu menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada dalam menghadapi kondisi cuaca yang ekstrim ini untuk itu pihak kami (BPBD) Kota Tomohon sudah mendirikan posko-posko di titik yang dianggap paling rawan,” ujar Kalangi.

Kalangi menambahkan longsor yang terjadi di Rurukan satu ini mengakibatkan arus kendaraan dari Tomohon ke Minahasa begitu juga sebaliknya agak sedikit terganggu sebelumnya karena ada tumpukan material longsor yang menutupi badan jalan.

“ Saat ini jalan sudah kembali normal karena material yang menutupi badan jalan sudah dibersihkan dengan menggunakan alat berat, Wawali SAS juga turut menyaksikan,” tandasnya.

 

(Denny Poluan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *