TOMOHON – Di halaman Markas Polres Tomohon dilaksanakan serah terima jabatan (sertijab), Wakapolres, Kasat Narkoba dan Kasat Lantas, Kamis (16/1/25), pagi.
Sertijab yang dipimpin langsung, Kapolres Tomohon, AKBP Nur Kholis, SIK, setelah selesai apel menyampaikan kepada awak media mutasi jabatan merupakan kegiatan rutin untuk penyegaran. Ini dilakukan guna organisasi bisa berjalan semakin efektif dan efisien sesuai kebutuhan.
“Saya berharap, bagi pejabat yang baru segera menyesuaikan diri. Beradaptasi dengan tugas kerja yang baru. Namun tetap berpatokan pada Standar Operasional Prosedur (SOP) untuk program-program kerja dari Kapolri, Kapolda maupun Polres Tomohon,” ujar Kholis.
Berikut para pejabat utama yang dimutasi,
RINTO ROYKE MICHAEL LANGI / PANGKAT IPDA / NRP 81030107 / JABATAN LAMA / KAPOLSEK KAWASAN PELABUHAN MANADO POLRESTA MANADO / JABATAN BARU / Sebagai KASAT LANTAS POLRES TOMOHON.
NOHFRI MARAMIS, SH, SIK. / PANGKAT KOMPOL / NRP 82111287 / JABATAN LAMA / WAKAPOLRES TOMOHON / JABATAN BARU / Sebagai WAKAPOLRES BOLAANG MONGONDOW TIMUR.
DJONNY RUMATE, S.Sos, MAP / PANGKAT KOMPOL / NRP 70060576 / JABATAN LAMA / PARIK 1 ITBID ITWASDA POLDA SULUT / JABATAN BARU / Sebagai WAKAPOLRES TOMOHON.
CHARLES GANDA, SH / PANGKAT IPTU / NRP 83050005 / JABATAN LAMA / KASAT NARKOBA POLRES TOMOHON / JABATAN BARU / Sebagai PANIT 2 UNIT 1 SUBDIT 1 DITRES NARKOBA POLDA SULUT.
RICHARD ROMAL MARKUS POLII / PANGKAT IPTU / NRP 74030168 / JABATAN LAMA / KASAT INTELKAM POLRES KEPULAUAN SITARO / JABATAN BARU /Sebagai KASAT NARKOBA POLRES TOMOHON, (jendral pae)