TOMOHON, (speednews-manado.com) – Bertempat di Jemaat GMIM “Bait El” Wailan Wilayah Kakaskasen, Minggu (01/5/16) dilaksanakan Ibadah Syukur Serah Terima Ketua BPMJ GMIM Bait El Wailan Pdt. Sjenie Rumbay, S.Th. kepada Pdt. Jonathan Mantiri, M.Th. Ibadah syukur ini dipimpin oleh Wakil Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode GMIM Bidang Pengembangan Sumber Daya Pdt. Petra Rembang, M.Th.
Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman, SE.Ak., dalam sambutannya atas nama Pemerintah Kota Tomohon menyampaikan selamat datang dan selamat bertugas kepada Pdt. Jonathan Mantir, M.Th., di Jemaat GMIM Bait El Wailan dan selanjutnya selamat menjalankan pelayanan di Jemaat yang baru kepada Pdt. Sjenie Rumbay, S.Th., terima kasih atas pelayanan dan pengabdian selama ini.
Walikota Tomohon juga menyampaikan bahwa melalui ibadah syukur ini, Ketua Jemaat yang baru serta segenap komponen dituntut untuk dapat menumbuhkan spirit dan motivasi yang baru dalam membina hubungan yang baik dengan Allah Sang Pencipta dan hubungan dengan sesama manusia. Ibadah syukur ini merupakan wujud pengakuan iman atas kuasa dan kasih Tuhan yang menuntun, menyertai dan memberkati iemaat untuk membawa kabar sukacita dan kebenaran Kristus di tengah-tengah kehidupan Jemaat dan masyarakat.
“Kepada seluruh anggota Badan Pekerja Majelis bersama segenap Jemaat GMIM Bait El Wailan, diharapkan agar menjadikan momentum ini sebagai media untuk mengaplikasikan komitmen iman di tengah-tengah kehidupan jemaat dan masyarakat. Dalam arti bahwa gereja tidak hanya terfokus pada kegiatan-kegiatan peribadatan, melainkan harus berperan secara aktif dalam menyelesaikan berbagai permasalahan sosial yang terjadi di tengah-tengah kehidupan masyarakat. Disamping itu juga, aplikasi komitmen iman tersebut harus dinampakkan dalam kehidupan sosial,” harap Eman.
Ibadah ini ihadiri oleh Walikota Tomohon Jimmy Feidie Eman, SE.Ak., Wakil Walikota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan, Ketua DPRD Kota Tomohon Ir. Miky Wenur, Ketua Badan Pekerja Majelis Wilayah Kaskaskasen Pdt. Jefry Saisab, M.Th., Anggota DPRD Kota Tomohon Frets Keles, ST dan Piet Pungus, S.Pd., Jajaran Pemerintah Kota Tomohon serta para Jemaat GMIM Bait El Wailan.
(DENNY POLUAN)