Sekot Lolowang Apresiasi Peningkatan Profesionalisme Wartawan

Tomohon475 Dilihat
Profesionalisme Wartawan
Sekot Lolowang saat memberikan materi di acara simulasi konferensi pers (Foto: speednews)

 

TOMOHON – Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir Harold Lolowang MSc, MTh mengapresiasi peningkatan profesionalisme wartawan guna penyajian berita yang berkomposisi tepat guna, untuk nantinya dibaca oleh masyarakat dan juga penguatan media sebagai pilar demokrasi yang sehat.

 

Hal tersebut diungkapkannya saat mewakili Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman, SE.Ak.CA membuka kegiatan Uji Kompetensi wartawan atau UKW ke XXI di Aula Rudis walikota, Senin (21/10/19).

 

“Wartawan ini oleh Dewan Pers wajib mengikuti dan wajib lulus, artinya wajib lulus yang bekerja sama dengan pemerintah Kab/kota tingkatkan profesionalisme wartawan,” ujar Lolowang.

Baca juga:  Kajari Tomohon Alfonsius Pimpin Apel Dan Rapat Perdana Kejari Tomohon

 

Sekdakot Tomohon dalam kegiatan ini juga dipercayakan memimpin simulasi konferensi pers yang merupakan salah satu materi yang menjadi penilaian bagi peserta ujian.

 

Perlu diketahui, tim penguji dari PWI Pusat Drs Machmud Suhermono, Drs Mohammad Nasir, Drs H Suherlan, Refa Riana S Sos, Pengurus PWI Sulut Drs Voucke Lontaan, Merson Simbolon SE MSi, PWI Kota Tomohon John Paransi.

 

Sedangkan peserta berjumlah 24 orang yang dibagi menjadi 4 kelas, sedangkan peserta dari wartawan biro Tomohon berjumlah 12 orang, Minsel 3 orang dan 9 dari Bolmong.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP