
KONTINGEN Kota Manado yang telah dipersiapkan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Manado, untuk berkompetisi pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulut di Kabupaten Minahasa pada Tanggal 09-19 Oktober mendatang, dikukuhkan oleh Wali Kota Manado DR Ir G.S Vicky Lumentut SH MSi DEA, Jumat (22/9/17) di ruang serba guna Pemkot Manado.
“ Kota Manado menjadi barometer untuk Olahraga di Sulut, untuk itu mari kita jadikan Ibu Kota Provinsi ini sebagai etalase olahraga di daerah Nyiur Melambai ini. Saya harapkan kontingen kota manado boleh mendapatkan prestasi yang gemilang, dengan menargetkan menjadi juara umum dalam Porprov di Minahasa nanti,” tandas Wali Kota GS Vicky Lumentut (GSVL) yang juga sebagai Pembina KONI Kota Manado, saat mengukuhkan kontingen Porprov Kota Manado.
Menurut GSVL, sebagai Ibu Kota Provinsi Kota Manado harus memasang target juara umum, agar Manado benar-benar menjadi etalase olahraga di bumi Nyiur Melambai.
” Target juara umum kiranya bukan hanya berupa mimpi atau harapan, tapi semoga bisa terwujud,”tandas GSVL.
Dikatakan Wali Kota GSVL, jika olahraga sudah menjadi salah satu tekad elemen masyarakat dalam menentukan kemajuan bangsa, maka Pemerintah Kota Manado akan memberikan porsi yang lebih baik kedepan.

“ Pengembangan olahraga butuh semangat, motivasi serta anggaran. Kita punya kerinduan anggaran olahraga semakin ditingkatkan, guna mendorong prestasi di Manado. Untuk itu sudah menjadi tekad dalam iven Porprov, bagi kontingen Manado untuk bisa mendapatkan Juara Umum dalam Porprov Sulut di Minahasa nanti,”pungkas GSVL, didampingi Ketua Umum KONI Manado Hengky Kawalo bersama Ketua Harian Benny Parasan.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Manado Hengky Kawalo menyatakan, untuk persiapan Porprov Sulut di Minahasa Oktober mendatang, ada 22 cabang olahraga yang disiapkan untuk diikuti kontingen Kota Manado.
“Kota Manado telah mempunyai tekad, untuk memboyong juara umum dalam iven olaharaga yang akan diikuti 15 kabupaten/kota se Sulut,”pungkas Kawalo saat menyampaikan laporannya.
(romel)