Inilah Hasil Sementara Kejuaraan Karate antar Pelajar se-Kota Tomohon Tahun 2016

Tomohon457 Dilihat

kejuaraan-karate-editTOMOHON – Sekretaris Panitia pelaksana Kejuaraan Karate Antar Pelajar se Kota Tomohon 2016, Friske Walangare kepada wartawan di Aula SMA Kristen 1 Talete Tomohon Tengah, Kamis (03/11) mengungkapkan untuk hasil pertandingan sementara untuk Kata perorangan Putra usia 10-11 tahun Juara 1 Kevin Malingkas SD GMIM 1 Kakaskasen, Juara 2 Viki Runtuwene SMP Kristen III, Juara 3 bersama Jonatan Langkay dan Andrew Willigiono SD GMIM 2.

 

Untuk perorangan Putri usia 10-11 tahun Juara 1 Feliska Pontoh SD GMIM IV, Juara 2 Gabriella Massa SMP Negeri 1, Juara 3 bersama Yesanta Timbuleng SD GMIM IV dan Kenny Rindengan SD GMIM Wailan, untuk Kata perorangan Putra usia 12-14 tahun Juara 1 Charlie Kaawoan SMP Kosgoro Kayawu, Juara 2 Vido Rindengan SMK Kristen 1, juara 3 bersama Kennet Waworuntu SMP Lentera dan Brigel Mendur SMP Negeri 1.

 

Sedangkan Kata Perorangan Putri usia 12-14 tahun juara 1 Angely Posumah SMP Advent Tomohon, juara 2 Sefanya Hartanti SMP Donbosco, Juara 3 bersama Citra Bonggasalu SMP Stela Maris dan Dranti Wowor SMP Neger 1, untuk kelas bergengsi Kata perorangan putra usia 15-17 tahun juara 1 Romario Watupongo SD GMIM VII, Juara 2 Samuel Roeroe SMA Kristen 1, juara 3 bersama Indra Kojongian SMA Kristen 1 dan Yeriko Assa SMA Negeri 1.

 

Untuk kelas bergengsi Kata Perorangan Putri usia 15-17 juara 1 Sarah Rantung SMA Kristen 1, Juara 2 Elrica Mosal SMA Kristen 1, Juara 3 bersama Anggie Langitan SMA Negeri 1 dan Lea Sajow SMK Kristen 2, untuk kelas Kumite Puteri usia 10-11 tahun Juara 1 Gabriella Massa SMP Negeri 1, Juara 2 Karunia Beslar SD Frater Donbosco, Juara 3 bersama Hendrika Wodong SD Frater Donbosco dan Gracia Sampul SMP Negeri 3.

 

“Dan untuk Kata Beregu antar Perguruan juara 1 Gojukai D, Anggi,Sarah Erika dan Juara 2 Gojukai A Indra,Romario dan Rio” ungkap Walangare yang juga atlit karateka senior wanita asal Tomohon yang pernah memperkuat Tim Karate Indonesia turun di kelas Kumite ke tingkat internasional yaitu Mumbai India tahun tahun 2014 dan berhasil merebut medali perak,’’ungkap Walangare.

 

(Denny Poluan)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *