Apresiasi Pasar Murah, DPRD Minta Harus Tepat Sasaran.

Legislatif161 Dilihat

Speednews-manado.com—Menyambut Hari Raya Lebaran bagi Umat Muslim di Kota Manado, Pemerintah Kota (Pemkot) Manado melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) menggelar Pasar Murah.

Gelar pasar murah Pemkot Manado tersebut, mendapat dukungan penuh dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Manado. Akan hal itu Wakil Ketua DPRD Manado Richard Sualang mengingatkan, agar Pemkot Manado memperhatikan daerah-daerah mana di Kota Manado yang akan dilakukan pasar murah sehingga tepat sasaran.

” Sebaiknya pelaksanaan pasar murah ini dilakukan di daerah pinggiran atau Kelurahan yang padat penduduknya, tapi setahu saya sudah ada jadwal yang disusun Disperindag Manado untuk pelaksanaan pasar murah,” ujar Sualang.

Lanjut dikatakan Sualang, untuk pelaksanaan pasar murah sebaiknya instansi teknis secara intens memperhatikan kualitas sembako yang akan di jual kepada masyarakat. Tidak hanya itu, Sualang yang merupakan politisi santun itu meminta Disperindag melakukan evaluasi dan mengendalikan semua kegiatan jual beli di pasar murah dengan maksimal.

” Untuk instansi teknis Disperindag, agar supaya bisa mengontrol semua kegiatan pasar murah yang dilakukan elemen masyarakat, terutama soal harga dan kualitas barang yang dijual. Jangan ada barang rusak atau barang busuk, yang dijual ke masyarakat meskipun dengan label pasar murah,” ujar Sualang.(romel)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *