Dibuka Pramono Edhie, Muscab ke-III DPC-PD se-Sulut Resmi Digelar

Legislatif236 Dilihat
Ketua BPOKK DPP-PD Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo didampingi Ketua DPD-PD Sulut DR Ir G.S Vicky Lumentut saat memukul Tetengkoren pertanda Muscab DPC PD se-Sulut resmi dibuka

AGENDA Lima Tahunan Musyawarah Cabang (Muscab) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat (PD) di sejumlah 15 Kabupaten/Kota se-Sulawesi Utara (Sulut), digelar serentak di Kota Manado.

Muscab ke-III DPC seluruh Kabupaten/Kota se-Sulut yang akan digelar selama dua hari (01-02) July 2017  itu sendiri, dibuka langsung oleh Ketua BPOKK DPP-PD Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo, Selasa (01/08/17) malam di Hotel Four Point Kawasan Manado Town Square Manado.

Ketua DPD-PD Sulut DR Ir G.S Vicky Lumentut SH.MSi.DEA dalam sambutan politiknya menyampaikan, saat ini DPC PD Kabupaten/Kota se-Sulut menyelenggarakan pemilihan Ketua-Ketua  DPC. Untuk menuntun agenda kerja politik PD selama 5 Tahun kedepan, dan Pemilihannya digelar secara bersamaan  di Ibu Kota Provinsi Sulut yakni kota manado.

“ Siapa yang membawa suara lebih dari Lima Puluh Persen (50 %), dialah sebagai pemenang untuk pimpin DPC  Partai Demokrat di masing-masing Kabupaten/Kota,” tandas GSVL sapaan akrab Ketua DPD-PD Sulut.

Ketua DPD-PD Sulut DR Ir G.S Vicky Lumentut (foto kiri) dan Ketua BPOKK DPP-PD Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo (foto kanan) saat membawakan sambutan politik dalam pembukaan Muscab DPC PD se-Sulut

Diharapkan GSVL, agar pelaksanaan Muscab ke-III DPC-PD se-Sulut dapat berjalan dengan lancar,aman, sehingga bisa menghasilkan Ketua-Ketua DPC yang mampu membesarkan PD.

“ Kita tetap ada dalam sistem Demokrasi, jadi siapa yang terpilih baik secara aklamasi dialah pemenangnya. Dan Ketua-Ketua  DPC terpilih wajib menyiapkan rumah atau tempat, untuk rakyat datang menyampaikan aspirasi mereka,”pungkas GS Vicky Lumentut.

Ditambahkannya, selepas Muscab Ketua DPC terpilih di masing-masing Kabupaten/Kota, untuk segera membentuk struktur DPC  dan dilaporkan ke DPD-PD Sulut. Selanjutnya lakukan Musyawarah Kecamatan (Muscam).

“ Ketua DPC terpilih jangan berleha-leha, selepas Muscab ini segera bentuk struktur, selanjutnya lakukan musyawarah kecamatan. Pola dalam Muscam nanti harus sama seperti ini, agar benar-benar menggunakan sistem demokrasi,” terang Vicky Lumentut.

Sementara, Ketua BPOKK DPP-PD Jenderal TNI (Purn) Pramono Edhie Wibowo menegaskan, setiap calon Ketua DPC harus siap terima menang atau pun kalah.

“ Menang atau kalah harus diterima. Namanya musyawarah berarti untuk mufakat, bukan pertempuran berdarah-darah. Musuh kita hanya orang beda warna, bukan sesama kader dan satu warna Partai Demokrat,”pungkas Pramono Edhie.

Dikatakannya, jika ada kader PD yang didapatinya bekerja untuk orang berbeda warna. Pramono Edhie menegaskan, untuk segera tinggalkan Partai Demokrat.

“ Kalau ada kader kita (PD) yang bekerja untuk orang beda warna, alangkah baiknya buat surat pengunduran diri dan silahkan pergi tinggalkan Partai Demokrat. Kader Partai Demokrat tidak cukup dengan loyalitas harus militan, artinya sampai mati pun tetap di Partai Demokrat,” tegas Pramono Edhie Wibowo seraya menyampaikan, “Selamat menjalankan Muscab ke-III Partai Demokrat Kabupaten/Kota se-Sulut, semoga dapat berjalan dengan aman dan lancar,” ujarnya.

Hadir dalam pembukaan Muscab ke-III PD, pengurus DPP-PD,DPD-PD Sulut, serta kader-kader Partai Demokrat se-Sulut.

(Ika)

 

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *