Banmus Tetapkan Rapat Paripurna Penyampaian KUA-PPAS APBD 2017

Legislatif161 Dilihat
Rapat Banmus DPRD Sulut
Rapat Banmus DPRD Sulut

SULUT–Kamis (03/11/16) Badan Musyawarah (Banmus) DPRD mengadakan rapat, dalam menetapkan rapat paripurna dengan agenda penyampaian KUA-PPAS APBD 2017.

Rapat itu sendiri  dipimpin Ketua DPRD, Andrei Angouw dan dihadiri sejumlah anggota Banmus.

Angouw dalam rapat tersebut mengatakan, untuk waktu Pembahasan APBD sangat singkat.

“Esok rapat paripurna dengan agenda penyampaian KUA-PPAS APBD 2017,dan waktu pembahasan APBD sangat singkat,”Pungkas Angouw

Angouw juga menyampaikan bahwa Selasa pekan depan, akan dimulai pembahasan KUA-PPAS oleh Badan Anggaran dan eksekutif.

“Selasa nanti akan dimulai bahas KUA-PPAS dan jumat nanti, ada rencana penandatanganan nota kesepakatan KUA-PPAS,”pungkasnya.

(friska)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *