Dihadapan Komisi IX DPR RI, Richard Sualang Laporkan Program Percepatan Penurunan Stunting di Kota Manado

(Foto: speednews)

MANADO – Wali Kota Manado Andrei Angouw melalui Wakil Wali Kota dr Richard Sualang menyambut kunjungan kerja (kunker) Komisi IX DPR RI di Pemkot Manado.

(Foto: speednews)

Kunker Komisi IX DPR RI ini dipimpin oleh Ketua Komisi IX Felly Estelita Runtuwene dan dilaksanakan di Aula BKPSDM Kota Manado, Rabu (17/07/24(.

(Foto: speednews)

Pada kesempatan tersebut Wakil Wali Kota dr Richard Sualang memberikan apresiasi atas kepedulian dari DPR RI khususnya Komisi IX yang boleh mengunjungi Pemkot Manado.

(Foto: speednews)

Kata Ichad, terkait tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) Komisi IX DPR RI Pemkot Manado ingin melaporkan bahwa seluruh kegiatan yang berkaitan dengan tupoksi Komisi IX DPR RI, Pemkot Manado sudah melaksanakan beberapa program khususnya di bidang kesehatan.

(Foto: speednews)

“Tentunya berkaitan dengan percepatan penurunan stunting di Kota Manado, tentu kami terus bekerja keras karena terakhir untuk pengukuran keberhasilan percepatan stunting di Kota Manado ini sudah menggunakan Sensus Kesehatan Indonesia (SKI),” terang Ichad.

Baca juga:  Sualang Sebut Persiapan Panitia Selebrasi Paskah Remaja Sinode GMIM Sudah Maksimal
(Foto: speednews)

Tentunya, kata Ichad terjadi sedikit perbedaan dari sebelumnya melakukan pengukuran ini dengan Pencatatan dan Pelaporan Gizi Berbasis masyarakat (PPGBM), dan tentu ada angka-angka yang menunjukan kenaikan dari tahun sebelumnya karena sudah mengikuti SKI.

(Foto: speednews)

“Untuk itu kami perlu bantuan, dorongan khususnya dari Komisi IX DPR RI memerikan masukan-masukan serta tips-tips dan tentu kami memerlukan pencerahan melalui kebijakan-kebijakan dan perundang-undangan yang bisa membantu kami dalam melaksanakan program- program percepatan penurunan stunting,” ucap Sualang.

Wawali Ichad juga melaporkan bahwa di Kota Manado sudah ada rumah sakit, mulai dari tipe A sampai dengan Tipe C. Karena Manado adalah ibu kota provinsi Sulut untuk rumahmu sakit kebanyakan berada di Manado.

“Selain rumah sakit di Kota Manado ada 60 klinik yang melayani pelayanan kesehatan dalam berbagai bentuk dan tentu dalam kelas sertifikasi Pratama. Kita juga dari Pemkot Manado mempunyai 1 rumah sakit daerah, 1 rumah sakit kesehatan gigi dan mulut dan 16 Puskesmas yang tersebar di 11 Kecamatan,” terang Sualang.

Baca juga:  SBAN Liow & Gubernur Sulut Bahas Program & Langkah Strategis Untuk Mewujudkan Sulut Maju, Sejahtera & Berkelanjutan.

Usai penyampaian laporan dari Wakil Wali Kota dr Richard Sualang, dilanjutkan dengan rapat kerja Komisi IX DPR RI dengan Pemkot Manado yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi IX Dr Hj Nihayatul Wafiroh, M.A.

Nampak hadir staf ahli bidang ekonomi kesehatan, Desa Bayu Tedja Muliawan, Direktur Fasilitas dan Pelayanan Kesehatan, dr Aswan Musna, M. Kes, Staf ahli menteri bidang politik dan kebijakan publik Ir Ismail PakayaPakaya serta seluruh mitra Komisi IX DPR RI.

Hadir juga dari jajaran Pemkot Manado diantaranya, Asisten I Ato Bulo, Kadis Tenaga Kerja Paul Sualang serta Kalak BPBD Donald Sambuaga. (denny)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *