
Minut – Ditengah pandemi Covid-19, Bupati Joune J.E. Ganda, S.E., terus bekerja keras untuk masyarakat Kabupaten Minahasa Utara, berupaya untuk menekan penyebaran Covid-19, dengan terus berpikir cerdas dan bertindak bijak juga bergerak cepat, semua untuk kepentingan masyarakat Minut, menangani pandemi Covid-19, memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Minahasa Utara.
Bupati Joune Ganda bersama Tim Satuan Tugas (SatGas) Covid-19 meninjau aset gedung milik Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara di Wanua Ure Kelurahan Sukur Kecamatan Airmadidi pada Rabu, 28 Juli 2021.
“Gedung milik Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara di Wanua Ure Kelurahan Sukur Kecamatan Airmadidi ini, ditengah Pandemi Covid-19 ini, akan di jadikan tempat untuk isolasi mandiri bagi masyarakat yang terpapar Covid-19”, ujar Bupati Joune Ganda.
Lanjutnya, “Saat ini, ditengah Pandemi Covid-19, masyarakat sangat butuh tempat untuk isolasi mandiri. Dengan adanya gedung ini masyarakat bisa isolasi mandiri disini. Isolasi mandiri di sini dapat lebih nyaman, sehingga proses penyembuhan lebih cepat, masyarakat yang terpapar Covid-19 bisa sembuh dari virus covid-19 lebih cepat.
Bagi yang sementara melakukan isolasi mandiri tetap terapkan protokol kesehatan Covid-19 yang ketat.
Ini satu-satunya cara untuk menekan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Minahasa Utara untuk ketat dalam menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Butuh kerja sama antara Pemerintah dan masyarakat. Kerjasama adalah kunci untuk menekan penyebaran covid-19 di Kabupaten Minahasa Utara yang kita cintai ini.
Untuk menekan penularan penyebaran Covid-19 tetap menjadi prioritas Bupati bersama Satgas Covid-19. Bagi yang positif dan melakukan isolasi mandiri (isoman), tetap dipikirkan dan dicarikan jalan keluar. Rumah isoman, itulah yang dipikirkan Bupati.
Ditengah Pandemi Covid-19, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Minahasa Utara untuk bersama kita ketat menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi aktifitas diluar rumah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19”, ujar Bupati Joune Ganda dalam himbauannya.
(enol)