BRI Wilayah Cabang Manado Selamatkan UMKM Lewat Restrukturisasi Kredit

Manado187 Dilihat

Manado – Restrukturisasi kredit merupakan salah satu langkah dari Bank BRI dalam rangka upaya menyelamatkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang terdampak pandemi covid-19. Sebanyak 39 ribu debitur Bank BRI telah merestrukturisasi kredit pelaku usaha sejak Maret hingga Juli 2020.

Begitu pandemi covid-19, BRI merubah porsi aktifitas yang tadinya 70 persen ekspansi pinjaman dan 30 persen retstrukturisasi dibalik menjadi 70 persen untuk restrukturisasi dan 30 persen untuk ekspansi pinjaman.

“Ada yang diberikan perpanjangan jangka waktu, penundaan sebagian pembayaran atau pemberian masa tenggang untuk pembayaran utang pokok atau bunga. Semua kita sesuaikan kondisi cash flow dari debitur. Ini semata – mata untuk memyelamatkan UMKM agar tidak kolaps” kata Pimpinan Wilayah BRI Rudi Andimono yang didampingi WPO Dhanardono, WPB Redi Hartono, Vice Presiden RRM Cahyo Widyatmoko, Rabu (06/01/2021)

Baca juga:  Ketua Majelis Pertimbangan, Sekda Micler Lakat Pimpin Sidang TP-TGR dr Eunike Lay

Rudi mengaku dunia perbankan saat ini mengalami kesulitan ditengah pandemi covid-19 ini. Apalagi setelah diberlakukannya bekerja dari rumah atau work from home, serta pembatasan jam kerja bagi pelaku usaha hingga penutupan tempat usaha. Hal tersebut berdampak pada pendapatan berkurang sehingga debitur khusus BRI mengalami kesulitan.

“Kami kesulitan tapi melihat kondisi ini kita tetap harus melakukan upaya – upaya terutama dalam penyelamatan dan recovery untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Kita juga harus pikirkan 4000 karyawan yang tersebar di BRI Wilayah,” terang Rudi, Rabu (06/01/2021).

Rudi pun berharap di 2021 semuanya bisa bangkit dan pembayarannya bisa normal kembali.

“Untuk 2021 bantuan KUR sudah di launching oleh presiden. Intinya kami siap menyalurkan dan maksimalkan, ada 1 kantor wilayah, 18 kantor cabang, ada 17 kantor cabang pembantu dan 200 unit tersebar di 4 provinsi siap menyalurkan bantuan,” pungkasnya.

Baca juga:  Belum Sepekan Jabat Kapolsek Pelabuhan Manado, Ipda Juan Amankan Barang Tak Berizin Dari Filipina

(Afr)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP