Bupati Panambunan di Wakili Asisten II, Lantik Dudy Fatah Jadi Kepala Disdukcapil

Minahasa Utara228 Dilihat

 

Pelantikan Kadis Kependudukan dan Catatan Sipil Minut Dudy Fatah SH

Minut – Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara di bawah kepemimpinan Bupati DR. (HC) Vonnie Anneke Panambunan S.Th. berdasarkan S.K. Bupati Minahasa Utara No 821/BKPP/03/III-2020 tentang pengangkatan dan pengukuhan PNS dalam jabatan tinggi pratama dalam lingkungan Pemkab Minut, yang disetujui lewat surat Mendagri Nomor 821/1941/SJ tentang persetujuan pengangkatan dan pelantikan pejabat pemimpin tinggi pratama di lingkungan Pemkab Minut tertanggal 28 Februari 2020, melantik Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Minut yang di laksanakan di Aula Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Minut pada Kamis, 12 Maret 2020.

Bupati Minut DR. (HC) Vonnie Anneke Panambunan S.Th. yang di wakili oleh Asisten 2 Pemkab Minut Drs. Allan Mingkid melantik Dudy Fatah SH menjadi Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Minut yang sebelumnya sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Disdukcapil Minut.

Usai melantik, dalam penyampaiannya, Allan Mingkid mengatakan, “Mengharapkan kepada pejabat yang baru dilantik bisa memahami tugas pokok dan fungsi di tempat yang baru. Pemerintah sangat membutuhkan aparatur sipil negara yang memiliki motivasi untuk meningkatkan mutu pelayanan. Untuk itu diharapkan kepada pejabat yang dilantik bisa memahami tupoksi khususnya dalam bidang administrasi kependudukan”, ujar Allan Mingkid.

Lanjutnya, “Pejabat yang sudah dilantik di harapkan bisa bersinergi dengan pemerintah daerah dalam mensejahterakan masyarakat sesuai dengan visi dan misi Bupati Minut. Mari kita bekerja sesuai dengan motto pemerintahan Bupati Panambunan yakni melayani, mengasihi dan mensejahterakan masyarakat Kabupaten Minahasa Utara”, ujar Allan Mingkid.

Kepala Disdukcapil Minut, Dudy Fatah SH mengatakan, “Mengucapkan terima kasih kepada Bupati Minut dan Mendagri yang telah mempercayakan saya untuk menjalankan tugas di Disdukcapil Minut, saya akan bekerja sesuai tupoksi Disdukcapil dan membenahi sistem administrasi kependudukan yang ada, agar yang sudah baik menjadi lebih baik lagi dan bekerja mendukung program, visi dan misi Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara di bawah kepemimpinan Bupati DR. (HC) Vonnie Anneke Panambunan S.Th.”, ungkap Kadisdukcapil Dudy Fatah SH di dampingi istri tercinta, Nova Kalesaran. 

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Minut, Styvi Watupongoh SIP mengatakan, “Pelantikan ini berdasarkan 2 surat keputusan yakni dari Bupati Minut dan Mendagri. Karena memasuki masa Pilkada sehingga tidak bisa ada pelantikan, maka itu didukung oleh surat persetujuan dari Mendagri”, jelas Styvi Watupongoh SIP.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP