Bupati Tetty Paruntu Hadiri Pembukaan Festival Danau Poso

nampak bupati Tetty Paruntu saat menghadiri pembukaan FDP 2019 (Foto: ist)

 

MINSEL – Bupati Minahasa Selatan DR Christiany Eugenia Paruntu, SE menghadiri pembukaan Festival Danau Poso atau FDP ke-21 dan Festival Budaya Poso ke-12 di Tentena Kabupaten Poso Sulawesi Tengah, Senin (26/08/19).

 

Kehadiran Bupati yang akrab disapa Tetty Paruntu turut didampingi Kepala Bagian Humas dan Protokoler Setdakab Minsel Altin Sualang serta rombongan lainnya.
Acara FDP dibuka pemerintah setempat dan dihadiri sejumlah perwakilan dari pemerintah pusat.

 

Bupati Tetty Paruntu menuturkan dirinya mendukung penuh festival tersebut karena berdampak pada dunia pariwisata di Indonesia khususnya Provinsi Sulawesi Tengah dan Kabupaten Poso. “Dengan menyaksikan langsung festival tersebut, akan menjadi bahan masukan bagi Pemkab Minsel dalam menggelar dua festival di tahun 2019 ini,” terang Bupati dua periode tersebut.

Baca juga:  Wakili Walikota, Sekda Micler Lakat Hadiri Apel Gelar Pasukan Pengamanan Idul Fitri

 

Diketahui, Festival Danau Poso atau Festival Danau Tektonik Poso adalah sebuah acara festival pariwisata tahunan yang diadakan di Tentena, kota di pinggir Danau Poso.

 

Festival ini pertama kali diselenggarakan pada tahun 1989 dan termasuk dalam agenda utama kegiatan yang diselenggarakan Pemerintah Daerah Kabupaten Poso, dan akan dilaksanakan mulai tanggal 26-31 Agustus 2019. Tahun 2019, Pesona Festival Danau Poso masuk dalam “100 Calender of Events 2019” Kementerian Pariwisata RI.

 

Melalui peluncuran Calender of Event (CoE) Sulawesi Tengah 2019, Sulteng siap menyambut wisatawan yang akan berlibur. Mengangkat tema ‘Bringing Central Celebes to The World’, Sulteng menggelar 30 event unggulan di 13 kabupaten/kota sepanjang 2019. (ever)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP