Masuk Kategori Baik, Tomohon Dapatkan DAU Tambahan Per Kelurahan

Tomohon107 Dilihat
Jimmy Feidie Eman, SE.Ak

 

TOMOHON – Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE,Ak melalui Sekretaris daerah Ir Harold Lolowang, MSc mengatakan Kota Tomohon mendapat penilaian kategori baik dari Kementerian Keuangan dalam hal pengelolaan DAU atau Dana Alokasi Umum.

 

Sekot Lolowang menjelaskan hasil Penilaian dalam rangka penghitungan Dana Insentif Daerah pada pelayanan dasar publik yang mengelompokkan daerah kabupaten/kota menjadi 3 (tiga) kategori yaitu A. Baik, B.Perlu ditingkatkan, C.Sangat Perlu Ditingkatkan.

 

“Tomohon masuk kategori baik sehingga mendapatkan DAU tambahan per kelurahan sebesar Rp.352.941.000 (tiga ratus lima puluh dua juta sembilan ratus empat puluh satu ribu rupiah),” jelas Lolowang, Kamis (17/01/19).

Baca juga:  Kajari Tomohon Alfonsius Pimpin Apel Dan Rapat Perdana Kejari Tomohon

 

Penyaluraran DAU Tambahan khusus Dana Kelurahan tahun 2019 mengacu pada Peraturan Menteri Keuangan RI No 187/PMK.07/2018 tentang tata cara penyaluran Dana Alokasi Umum Tambahan Tahun Anggaran 2019.

 

“Kota Tomohon merupakan satu-satunya daerah dengan penilaian BAIK dari 15 Kab/Kota se Sulut. -Penyaluran DAU Tambahan tahap I paling cepat bulan Januari-paling lambat bulan Mei Tahun anggaran 2019-Tahap II paling cepat bulan Mei, paling lambat bulan Agustus tahun anggaran 2019,” ujar Wali Kota Eman melalui Sekretaris daerah Ir Harold Lolowang MSc. (denny)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP