Macarau : 2019 Genjot Capaian Penerimaan Pajak Daerah

Minahasa Utara169 Dilihat

 

Minut – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara (Minut) di bawah kepemimpinan Bupati Vonnie Anneke Panambunan STh melalui Badan Keuangan yang di kepalai Petrus Macarau terus berusaha menggenjot Penerimaan Pajak Daerah (PPD) Kabupaten Minahasa Utara.

“Berdasarkan data, capaian Penerimaan Pajak Daerah (PPD) Kabupaten Minahasa Utara tahun 2018 telah melewati 100% target kami, mencapai 102,32% yakni diangka 41.898.963.265 dari target yang diberikan sekitar 40.166.000.000, jadi mengalami surplus sebesar 932.963.269”, ujar Kaban Keuangan Minut Petrus Macarau kepada awak media SpeedNews pada Senin, 21 Januari 2019.

Lanjutnya, “Penerimaan pajak ini di hitung dari beberapa jenis pajak berupa pajak perhotelan, pajak restoran dan rumah makan, pajak hiburan, pajak reklame, pajak penerangan jalan, pajak mineral bukan logam dan batuan, pajak air tanah, pajak sarang burung walet, PBB dan BPHTB.

Memang Penerimaan Pajak Daerah (PPD) sudah mencapai target, bahkan lebih, tetapi di tahun 2019 ini kami tetap terus berusaha menggenjot Penerimaan Pajak Daerah (PPD) sampai pajak yang belum di bayarkan akan terbayarkan semua.

Dengan pajak kita dapat membangun daerah Kabupaten Minahasa Utara. Ini semua adalah upaya kami Badan Keuangan Kabupaten Minahasa Utara dalam mendukung visi dan misi Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara di bawah kepemimpinan Bupati Vonnie Anneke Panambunan untuk menjadikan Kabupaten Minahasa Utara Agribisnis, Industri dan Pariwisata secara terpadu serta berkelanjutan di tahun 2021 dan kami bekerja sesuai moto : Melayani, Mengasihi dan Mensejahterakan masyarakat Minahasa Utara”, ungkap Kaban Keuangan Minut Petrus Macarau.

reinold

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP