
MANADO – Benny Rhamdani adalah harga mati untuk DPC Hanura Kabupaten Bolsel. Hal tersebut ditegaskan Ketua DPC Partai Hanura Bolsel (Bolaang Mongondouw Selatan) Sunardy Kadulah dan patut mendapat apresiasi dari DPD Partai Hanura Sulut.
Menurut Kadulah DPC Partai Hanura Kabupaten Bolsel tidak main-main dalam pemilihan legislatif 2019 mendatang. Partai Hanura Bolsel siap memenangkan Benny Rhamdani dalam Pileg 2019.
“Sesuai dengan aturan partai, seluruh kader partai wajib mendukung dan memenangkan calon anggota legislatif baik dari tingkat Kabupaten, Provinsi hingga ke DPR RI. Artinya, Benny Rhamdani adalah harga mati untuk DPC Hanura Kabupaten Bolsel,” ujar Kadulah, Sabtu (10/3/18).
Soal kabar dukungannya kepada Herson Mayulu, Sunardy membantahnya. “Tidak benar saya mendukung calon lain untuk maju DPR RI, seluruh pengurus DPC Hanura Kabupaten Bolmong Selatan harus mendukung Benny Rhamdani bukan orang lain,” tegasnya.
Sunardy menjelaskan bahwa kemenangan Partai menjadi tujuan utamanya karena sejak 2008 dirinya bergabung dengan Hanura.
“Saya sudah bergabung dengan Hanura sejak tahun 2008 sampai sekarang dan tujuan kami adalah memenangkan Partai Hanura terlebih Benny Rhamdani untuk DPR RI,” tutupnya.
(Rusdi)