Eko Irianto Sertijab Tiga Perwira Pertama di Jajaran Polres Minut

Minahasa Utara341 Dilihat
Kasat Narkoba AKP Suparno di gantikan AKP Noldy Harimu, Kasat Lantas AKP Nugrahadi Kusuma S.Sos di gantikan AKP Andrew Kalipong,SE, SIK dan Kapolsek Likupang dari AKP Sofian Lembang kepada Iptu Hendrik Rantung.

MINUT – Kapolres Minahasa utara AKBP Eko Irianto memimpin serahterima jabatan (Sertijab) tiga Perwira pertama (PAMA) di jajaran Polres Minut . Sertijab dilaksanakan di aula Mapolres Minut, Kamis (8/11/16).

Kasat Narkoba yang sebelumnya di jabat AKP Suparno di gantikan AKP Noldy Harimu, Kasat Lantas AKP Nugrahadi Kusuma S.Sos di gantikan AKP Andrew Kalipong,SE, SIK dan Kapolsek Likupang dari AKP Sofian Lembang kepada Iptu Hendrik Rantung.

Kapolres Minahasa Utara AKBP Eko Irianto SIK, melalui kasubag Alex Watugigir mengucapkan banyak terima kasih kepada Kasat Narkoba AKP Suparno, Kasat Lantas AKP Nugrahadi Kusuma S.Sos SIK dan Kapolsek Likupang AKP Sofian Lembang yang selama ini sudah menjalankan tugasnya dengan baik.

Dan selamat menjalankan tugas yang baru buat Kasat Narkoba Noldy Harimu dan Kasat Lantas Andrew Kalipong SE, Kopolsek Likupang Hendrik Rantung.

“Banyak selamat dengan tugas dan pekerjaan yang baru dan selamat melaksanakan tugas dan fungsi juga tanggung jawab dengan sebaik baiknya dalam pekerjaannya yang baru, selamat bergabung, semoga cepat menyesuaikan dengan kondisi yang ada, tingkatkan terus kinerja sesuai dengan fungsi masing-masing dengan sebaik baiknya untuk kemajuan POLRESTA Minahasa Utara,”ujar Watugigir.

(Reinold).

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *