Speednews-manado.com, MANADO–Lagi maraknya batu akik di Kota Manado, ternyata mendapat perhatian Walikota GS Vicky Lumentut. Untuk itu, kedepan GSVL sapaan akrab Walikota Manado bakal menyediakan tempat khusus bagi penjual dan pembeli batu akik.
“Kalau berkenan saya akan menyediakan tempat khusus bagi penjual dan pembeli khusus batu akik. Nantinya tempat tersebut akan dibuat knopi. Tempat tersebut berdekatan dengan jalan roda,”ungkap GSVL saat membuka Pameran Batu Akik Nusantara di kawasan pohon kasih megamas, Manado.
Diakui Walikota, keberadaan atau aktivitas jual beli batu akik menjadi salah satu pergerakan ekonomi di Kota Manado.
“Saya bangga ada aktifitas perekonomian seperti ini. Ini menjadi peluang bisnis dan menggerakkan usaha kecil. Saya harap pameran batu akik di Kota Manado terus berlanjut,”katanya.
Untuk itu GSVL berpesan agar warga Kota Manado dapat menjaga keamanan dan kenyamanan. “Manado menjadi rumah kita semua. Yang tinggal di Manado bukan hanya satu Suku, RAS dan Agama. Jadi mari bergandengan tangan jaga keamanan dan kerukunan di lingkungan masing-masing,”terang Lumentut.
Sementara itu, Asosiasi Batu Akik dan Permata melalui Ketua Panitia penyelenggara pameran Andy Panguriseng, kegiatan tersebut diikuti peserta dari luar. Seperti halnya Lampung, Papua, serta daerah lain di Indonesia.
“Peserta atau pedagang batu akik yang akan mengikuti pameran ini sekitar 400-san. Jadi pesertanya bukan hanya dari Manado, tapi dari berbagai daerah di Indonesia,”pungkasnya.(romel)