Minggu Pertama Pasca Dilantik, Walikota Manado Beribadah di GMIM Getsemani Sakobar

Berita Utama, Manado365 Dilihat
Pemasangan lilin Hut ke-66 jemaat Getsemani Sakobar oleh wali Kota Manado (Foto: speednews)

 

MANADO – Minggu pertama pasca dilantik sebagai Wali Kota Manado Andrei Angouw didampingi istri tercinta Ketua TP PKK Kota Manado Iren Golda Pinontoan mengikuti ibadah syukur Hut ke 66  Jemaat GMIM Getsemani Sario Kota Baru (Sakobar) wilayah Manado Sario, Minggu (16/05/21).

Ibadah yang dipimpin oleh khadim Pdt Dr Ventje Talumepa, MTh tersebut dihadiri juga oleh Sekretaris daerah (Sekda) Kota Manado Micler CS Lakat, SH, MH, Ketua Panitia Pnt Dr Roland Roeroe yang juga adalah Ketua P/KB Getsemani Sakobar, para mantan Ketua-Ketua jemaat, Ketua Wilayah, serta pemerintah kecamatan Sario serta jemaat dan undangan lainnya.

Sementara Wali Kota Manado Andrei Angouw saat menyampaikan sambutan mengatakan bahwa Pilkada telah selesai, untuk itu dirinya mengajak untuk bersama-sama membantu program-program Pemerintah untuk menjadikan masyarakat Kota Manado lebih maju dan sejahtera.

Baca juga:  Penyelenggaraan Pangan Dalam UU Pemda Salahsatu Pokok Bahasan RDPU BULD DPD RI

“Toleransi antar umat beragama kiranya tetap dijaga, saling menghormati dan menghargai sesama, bergaulah dengan banyak orang tanpa memandang suku, ras, agama, iman yang kuat akan menjadikan kota Manado yang kuat dan hebat,”ungkap Angouw.

 

Selain itu, orang nomor Satu di Kota Manado ini, meminta masyarakat untuk mendukung vaksinasi dalam rangka menghambat penyebaran Covid-19, tak lupa juga mengajak masyarakat untuk dapat selalu menjaga kebersihan lingkungan mulai dari rumah sampai di lingkungan sekitarnya.

 

“Salah satu penyebab banjir adalah membuang sampah sembarangan, maka menjaga kebersihan bukan hanya menjadi tugas Pemerintah saja, tapi memerlukan kerjasama dan kesadaran dari masyarakat,” ungkap Angouw.

 

walikota juga mengatakan untuk menjalankan semua program-program pemerintah pihaknya tentu akan selalu bersinergi dengan pemerintah pusat dan provinsi. (redaksi)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP