Launching SIReMiTa, Kapolda Bambang Waskito : Program ini Bisa di Tiru Oleh Polres Lain!

Minahasa Utara151 Dilihat
Kapolda Sulut Irjen Pol Bambang Waskito, Kapolres Minut AKBP Alfaris Pattiwael dan Bupati Minut Vonnie A Panambunan saat melakukan Launching Program SIReMiTa Poltes Minut

MINUT–Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Drs Bambang Waskito menghadiri Launching Program Sistem Informasi Resor Minahasa Utara (SIReMiTa), dirangkaikan dengan Ceramah Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang dilakukan oleh Polres Minut, Rabu (04/9/17) bertempat di Sutan Raja Hotel Maumbi.

Dalam sambutan Kapolda Irjen Pol Drs. Bambang Waskito mengapresiasi program SIReMiTa, yang memanfaatkan kecanggihan teknologi itu sangat baik, terlebih dalam mendukung program saya dalam peningkatan pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

“Ini bisa ditiru oleh Polres lain untuk kecepatan bertindak, kecepatan membantu masyarakat, kecepatan hadir di TKP dan mencari solusi untuk masyarakat. Tentunya harus didukung juga kesiapan personil, jadi Kapolres diharapkan siap menjawab tantangan ini,” ujar Kapolda Sulut Irjen Pol Bambang Waskito.

Sementara itu, Bupati Minahasa Utara Vonnie Anneke Panambunan Sangat mengapresiasi program SIReMiTa. Menurut Panambunan, betapa pentingnya keamanan dan ketertiban masyarakat, tegaknya hukum dan terbinanya ketenteraman.

” Dengan program ini diharapkan mampu membina serta mengembangkan potensi dan kekuatan masyarakat dalam menangkal, mencegah dan menanggulangi pelanggaran hukum dan gangguan lainnya yang dapat meresahkan masyarakat, ujar Bupati.

Ditambahkan Panambunan, pihaknya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk Proaktif, Cerdas dan Inovatif.

“Mari kita semua bergandengan tangan dalam mensukseskan Misi Minahasa Utara menjadikan Kabupaten Minahasa Utara Agribisnis, Industri dan Pariwisata secara terpadu serta berkelanjutan di tahun 2021 dapat terwujud dengan baik,” himbau Bupati Panambunan.

Kapolres Minut Alfaris Pattiwael dalam penjelasannya mengatakan, bahwa program layanan berbasis IT yang diberi nama SIReMiTa merupakan program unggulan Polres Minut. Bertujuan untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat, guna mendapatkan layanan dari kepolisian Resor Minut.

”Dengan launching program SIReMita yang merupakan bagian dari Polres Minut untuk mendukung program Kapolri. Lebih khusus untuk meningkatkan dan memberikan kemudahan bagi masyarakat, untuk mendapatkan pelayanan dari kepolisian dengan berbasis IT. Aplikasi SIReMiTa tersebut dapat diinstal atau di download dari Play Store,” terang Kapolres Minut Alfaris Pattiwael.

Ditambahkan Pattiwael, dengan adanya aplikasi SIReMiTa, semua proses pelayanan kepolisian di Minut dapat dijalankan maksimal.

”Dengan hadirnya aplikasi SIReMiTa lebih mempercepat pelayanan dan terpenting dapat memangkas praktek Calo dan birokrasi pelayanan, mempermudah masyarakat dalam penegakan hukum,” ujarnya.

Berikut program layanan berbasis IT yang di beri nama “SIReMiTa” (Sistim Informasi Resort Minahasa Utara) adalah:
1. Website: www.polresminut.org; di dalamnya terdapat 7 modul layanan:
a. SIM on line
b. STNK on line
c. SKCK on line
d. SP2HP on line
e. Traffic trouble spot information
f. Criminal Report
g. News Portal

2. Aplikasi Android: dengan 8 aplikasi layanan:
a. Panic Button
b. SIM on line
c. STNK on line
d. SKCK on line
e. SP2HP on line
f. Traffic trouble spot Information
g. Criminal Report
I. News Portal

Juga program unggulan bidang operasional:
1. PaRaMiTa (Patroli Rayon Minahasa Utara); quick response patrol
2. PaKaPaRa (Patroli Kampung Paling Rawan)
3. JuRiKo (Jumpa Seribu Tokoh)
4. Tour Kamseltibcarlantas.

Lounching SIReMiTa di hadiri Oleh Wakil Bupati Ir. Joppi Lengkong, Sekda Minut Ir. Jemmy Kuhu, Forkopimda, Anggota DPRD, Kepala SKPD, pejabat Polres, Camat, Lurah Tokoh Agama,Toko masyarakat, dan dari Akademis, yang Jumlah keseluruhannya 1.365 Orang.

reinold

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *