Banteng Merahkan Lapangan KONI Manado, SK-ADT : Kita Lawan Intimidasi

Berita Utama, Manado, Sulut1788 Dilihat
(Foto: speednews)

MANADO -Andrei Angouw dan dr Richard Sualang bergabung dengan Puluhan ribu massa pendukung saat kampanye Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Nomor Urut 3 Steven Kandouw dan Alfred Denny Tuejeh (SK-ADT) di Lapangan KONI Sario Manado, Sabtu (23/11/24).

(Foto: speednews)

Massa pendukung SK-ADT yang datang dari berbagai Kota/kab di Sulut ini hadir sejak pagi hari untuk mendengarkan arahan dan orasi kampanye dari Paslon usungan PDI Perjuangan SK-ADT.

(Foto: speednews)

Ketua DPD PDI Perjuangan Sulut Olly Dondokambey dalam arahannya mengatakan suara rakyat adalah suara Tuhan, berikan suara terbaik dan benar untuk membawa kebaikan di Provinsi Sulut bukan menakutkan rakyat -rakyat Sulut.

(Foto: speednews)

“Jangan mengintimidasi rakyat-rakyat kita, lawan dan jangan takut dengan intimidasi,” ujar OD memberikan semangat kepada massa pendukung SK-ADT.

Baca juga:  Ketua PWI Sulut Voucke Lontaan: Ini lucu, saya sudah duluan laporkan Kasus ini yang Dibuat Plt Ketua PWI Sulut Abal-Abal di Polda Sulut
(Foto: speednews)

Sama halnya dengan OD, SKADT dalam orasinya juga mengajak massa pendukung untuk melawan segala bentuk intimidasi bagi masyarakat Sulut.

(Foto: speednews)

“Saya tidak mau berbasa-basi  bahwa Pilkada hari ini di Sulut sedang tidak sehat. Kalau ada intimidasi berani nggak lawan? Jangan kalian takut, saya Letnan  Jenderal Alfteds Denny Tuejeh akan bersama kalian, percuma saya jadi Letjend kalau tidak bisa bersama-sama kalian, ingat 3 hari lagi kita menangkan SKADT di Sulut,” ujar Tuejeh. (nny)

 

 

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *