Resmi Dilantik, Aswin Kasim Nahkodai GM FKPPI Kota Manado 2023 -2028

Berita Utama, Manado1641 Dilihat
(Foto: speednews)

MANADO – Ketua Pengurus Daerah Provinsi Dr Viktor Mailangkay, SH. MH melalui Sekretaris Dolvie, SE Makawena melantik PC XXII-02 Generasi Muda FKPPI Kota Manado di Yuta Hotel, Selasa (13/08/24).

Kegiatan ini mengangkat tema ‘Generasi Muda FKPPI Sebagai Garda Terdepan Dalam Gerak Cepat Menuju Mando Maju Sejahtera.

(Foto: speednews)

Ketua GM FKPPI Kota Manado Masa Bakti 2024-2028 Aswin Kasim, SH dalam sambutannya mengatakan bersyukur dan bangga karena hari ini pengurus terpilih sudah bisa dilantik meskipun pelaksanaan musyawarah yang sudah dilaksanakan beberapa tahun lalu molor.

(Foto: speednews)

“Tapi bersyukur hari ini kita sudah bisa dilantik, namun ada kegiatan-kegiatan ekstra yang sebelum pelantikan sudah kita laksanakan seperti bakti sisial beberapa minggu yang lalu, yang dibuka oleh Pak Wakil Wali Kota dr Richard Sualang,’ ucap Aswin.

(Foto: speednews)

Lagi kata Aswin, pihaknya merasa bersyukur, bangga karena teman-teman kepengurusan  sangat sangat antusias untuk hadir di acara ini.

“Pelantikan hari ini adalah momentum untuk kita untuk bergerak, menjalankan agenda-agenda organisasi  yang nantinya tugas pertama adalah mengkonsolidasi organisasi GM FKPPI tingkat rayon dan sub rayon,” terang Aswin.

Baca juga:  18 Anggota APM, Lulus Uji Kompetensi Wartawan

Dirinya menegaskan, program konsolidasi wajib hukumnya untuk dilaksanakan karena ini merupakan amanah. Dan kegiatan-kegiatan program nanti akan dirampungkan dalam kegiatan rapat kerja cabang.

“Disitulah agenda organisasi yang sebentar kita akan ramu dan kita akan telorkan bersama tentu dengan program-program terukur yang tidak muluk-muluk  yang ringan-ringan sehingga kegiatan organisasi ini bisa berjalan sebagaimana yang diharapkan organisasi,” tandasnya.

Sementara itu Ketua Pengurus Daerah GM FKPPI Dr Viktor Mailangkay, SH. MH  melalui Sekretaris Dolvie Makawena, SE mengatakan atas nama Ketua Pengurus Daerah memyampaikan banyak selamat kepada Ketua dan jajaran yang sudah terpilih menjadi pengurus GM FKPPI Kota Manado dan hari ini sudah dilantik.

“GM FKPPI memiliki politik, yaitu politik negara jadi kami tidak berafiliasi dengan partai tertentu,” ujar Dolvie.

Baca juga:  Penyelenggaraan Pangan Dalam UU Pemda Salahsatu Pokok Bahasan RDPU BULD DPD RI

Dirinya menghimbau kepada teman-teman terlebih khusus kepada Ketua pengurus cabang GM FKPPI Manado, demi kemajuan Kota Manado untuk menuju Manado Maju dan Sejahtera maka marilah bersama-sama mendukung Pemkot Manado lewat pak Wali kota Andrei Angouw dan Wakil Wali Kota dr Richard Sualang.

‘”Sekali lagi saya berharap marilah kita mendukung Pemkot Manado agar apa yang menjadi yang dicita-citakan oleh bangsa dan negara, masyarakat Kota Manado tentang menuju Manado Sejahtera akan cepat tercapai,” tandasnya.

Nampak hadir Kaban Kesbapongpol Kota Manado Conny Meiske Lantu, mewakili Dandim 1309 Manado, mewakili Kapolres Kota Manado serta undangan lainnya.

Diketahui, Pengurus FKPPI Masa Bakti 2024-2028 yaitu Ketua Aswin Kasim, SH dan Sekretaris Ir. Sonny Hermanto dilengkapi Bendahara Sitti Rahma Wahab, S. PWK, M.PWK. (dennyy)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *