Pemerintahan AARS Raih Bhumandala Rajata & Bhumandala Kencana

Berita Utama, Manado221 Dilihat
Pemerintah Kota Manado dibawah nahkoda Wali Kota Manado Andrei Angouw dan Wakil Wali Kota dr Richard Sualang (AARS) kembali meraih Bhumandala award Tahun 2022 yang diterima oleh Kepala Badan Penelitian dan Pembangunan (Bapelitbang) Kota Manado Dr. Liny Tambajong mewakili Wali Kota Manado Andrei Angouw (foto: ST)

MANADO – Pemerintah Kota Manado dibawah nahkoda Wali Kota Manado Andrei Angouw dan Wakil Wali Kota dr Richard Sualang (AARS) kembali meraih Bhumandala award Tahun 2022 yang diterima oleh Kepala Badan Penelitian dan Pembangunan (Bapelitbang) Kota Manado Dr. Liny Tambajong mewakili Wali Kota Manado Andrei Angouw di Hotel Borobudur Jl. Lapangan Banteng Selatan Pasar Baru Kecamatan Sawah Besar Jakarta, Jumat (25/11/22) malam tadi.

Kota Manado kembali meraih Bhumandala Award Tahun 2022,  dimana Penghargaan Simpul Jaringan Informasi Geospasial telah memasuki tahun keempat sejak pertama kali diselenggarakan tahun 2014.

Dalam perjalanannya, proses monitoring dan evaluasi terhadap kinerja simpul jaringan selalu disinergikan dengan Perpres 27 Tahun 2014 tentang Jaringan Informasi Geospasial Nasional.

Baca juga:  Kongres PWI Persatuan Gugurkan semua Pengurus Plt PWI se-Indonesia

Selain itu, terbitnya Perpres 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia menjadi komitmen bahwa penyelenggaraan Informasi Geospasial harus memenuhi standar data, memiliki metadata yang baku serta memenuhi kaidah interoperabilitas data.

Atas kriteria tersebut Kota Manado berhasil meraih, Bhumandala Rajata (Medali Perak) untuk kategori Kota bersama dengan Kota Payakumbuh, serta Bhumandala Kencana (Geoportal Terbaik) untuk kategori Kota.

Sementara itu, Walikota memberikan apresiasi kepada semua OPD yang sudah bekerja dengan baik dan cerdas sehingga di tahun 2020 ini,  kembali Kota Manado meraih bhumandala dengan dua kategori.

“Terimakasih semua Perangkat Daerah yang sudah bekerja untuk Rakyat Kota  Manado sehingga penghargaan ini kembali boleh di raih oleh Kota Manado, ” ujar Kaban Bapelitbang Kota Manado Linny Tambajong mewakili Wali Kota Andrei Angouw. (denny)

Baca juga:  Kongres Persatuan PWI, Hendry Ch Bangun Tegaskan Independensi Wartawan Harus Dijaga

 

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP