Penyaluran BLT Di Minut Dapat Apresiasi Dari Presiden, Bupati VAP : Bangga Jadi Pilot Projek

Minahasa Utara273 Dilihat

Bupati Minut DR. (HC) Vonnie Anneke Panambunan STh saat foto bersama dengan Presiden RI Ir. Joko Widodo
Lewat halaman Facebook Presiden RI Joko Widodo mengapresiasi penyaluran BLT di tengah Covid -19, Kabupaten Minut Desa Kolongan Tetempangan

 

 

 

Minut – Di tengah Covid – 19 Kabupaten Minahasa Utara di bawah kepemimpinan Bupati DR (HC) Vonnie Anneke Panambunan STh mendapat apresiasi dari Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo lewat halaman Facebook halaman “Info Seputaran Presiden”.

Apresiasi ini terkait penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk warga kurang mampu yang terdampak Covid–19 di Desa Kolongan Tetempangan (Koltem) Kecamatan Kalawat Kabupaten Minahasa Utara.

Bupati DR. (HC) Vonnie Anneke Panambunan STh langsung menanggapi apresiasi Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo terkait penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) mengatakan kepada sejumlah awak media pada Rabu 13 Mei 2020.

“BLT sejak kemarin  sudah disalurkan dan Koltem mendapat apresiasi dari bapak Presiden Jokowi. Bangga penyaluran BLT di Desa Koltem mendapatkan apresiasi dari Presiden. Menjadi pilot projek bagi desa-desa lain”, ungkap Bupati  VAP.

Lanjutnya, “Desa Koltem mendapatkan apresiasi dari Presiden,  maka diharapkan agar desa-desa dan kelurahan lainnya di Minut bisa mengikuti cara pemberian BLT yang dilaksanakan oleh pemerintah desa Koltem. Desa lain harus mengambil contoh dari Desa Koltem agar penyaluran ini bisa tepat sasaran,” ujar Bupati Panambunan.

Diketahui, apresiasi yang diberikan Presiden Jokowi bisa dilihat di Facebook Halaman Info Seputaran Presiden yang diposting langsung tim dari ISP Jokowi. “Contoh transparansi BLT Dana Desa di Desa Kolongan Tetempangan, Minahasa Utara dengan melakukan pendataan lengkap disertai foto daftar nama penerima BLT Dana Desa. Ini sesuai arahan Presiden Jokowi agar data penerima bansos dibuka secara transparan. Transparansi dan keterbukaan adalah kunci keadilan bagi warga desa,” bunyi tulisan di halaman Info Seputaran Presiden di Facebook

rei

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP