Minut – Bupati Minahasa Utara (Minut) DR. (HC) Vonnie Anneke Panambunan S.Th. yang juga sebagai Ketua DPC Partai NasDem Kabupaten Minahasa Utara, mengucapkan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kepulauan Talaud.
dr. Elly Engelbert Lasut (E2L) dan Mokhtar Parapaga (MAP) akhirnya resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Talaud, oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, pada Rabu (26/02/2020) di Ruang Sasana Bhakti Praja Gedung C lantai 3 Kemendagri, Jalan Medan Merdeka Utara nomor 7 Jakarta Pusat.

“Mengucapkan selamat atas dilantiknya dr. Elly Engelbert Lasut (E2L) dan Mokhtar Parapaga (MAP) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Talaud, semoga di bawah kepemimpinan Bupati E2L dan Wakil Bupati Mokhtar Parapaga (MAP) Kabupaten Kepulauan Talaud akan semakin maju, semakin sejahtera dan semakin diberkati Tuhan”, ungkap Bupati DR. (HC) Vonnie Anneke Panambunan S.Th.
Lanjutnya, “Mengucapkan selamat juga kepada masyarakat Kepulauan Talaud yang sudah mempunya pemimpin yang selama ini di nanti-nantikan masyarakat Kepulauan, terlebih khusus mengajak juga masyarakat Talaud untuk bersama mendoakan kepemimpinan Bupati dr. Englibert Lasut dan Wakil Bupati Mokhtar Parapaga untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kepulauan Talaud, Kepulauan Talaud di Berkati Tuhan”, ucap Bupati Panambunan antusias.
rei