
TOMOHON – Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman, SE.Ak.CA melalui Wakil Wali Kota Syerly Adelyn Sompotan (SAS) menghadiri Rapat Kerja Nasional XIV Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia atau RAKERNAS APEKSI ke XIV tahun 2019 di Ballroom Hotel PO di Kota Semarang Jawa Tengah, Rabu (03/07/19).
Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Tjahjo Kumolo, mewakili Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, membuka secara resmi dan menjadi keynote speaker dalam kegiatan ini.
Mendagri mengatakan pemerintah melalui Apeksi harus terus mengawal dan mendukung agar pencapaian sisa anggaran dalam RPJMN 2014-2019 harus terlaksana secara tuntas. Apeksi harus berperan aktif mendorong anggotanya yang tersebar di 93 daerah kota otonom dan 5 kota administratif.
“Pemerintah kota harus menjadi contoh tentang tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik dengan pendekatan digital serta melahirkan administrasi publik yang cepat efisien serta mendukung investasi di pelayaan perkotaan,” terangnya.
Lanjut, pemerintah kota melalui Apeksi harus membangun kerjasama yang baik dengan pemerintah provinsi, pemerintah kota agar kompleksitas permasalahan perkotaan yang terus berkembang mampu ditangani secara sinergi.
“Semoga rekernas ini bisa menghadirkan gagasan dan terobosan yang akan berkontribusi terhadap implementasi indonesia maju, berdaulat dimasa depan,” pungkasnya.
Pada kesempatan tersebut Mendagri, Tjhajo Kumolo mengungkapkan apresiasi yang tinggi dari pemerintah pusat serta ucapkan terima kasih atas dukungan Pemerintah Kota dalam pelaksanaan, Pilkada, Pileg dan Pilpres 2019 yang berjalan dengan demokratis, aman, dan mencapai tingkat partisipasi yang tinggi.
Mendagri menekankan tentang pentingnya pertumbuhan otonomi daerah dengan memperhatikan: 1. Kreativitas dan Inovasi yang berbasis kearifan Lokal setiap daerah, 2. Dukungan Infrastruktur yang telah tumbuh pesat harus dimanfaatkan oleh seluruh pemerintah kota, 3. Sinergitas Pemerintah Kota melalui Apeksi akan berdampak positif bila disenirgikan bersama pemerintah, 4. Kota Harus bisa mempertahankan Identitas Diri
Penentuan Kota Semarang sebagai penyelenggara kegiatan Rakernas APEKSI XIV merupakan hasil Rakernas XIII APEKSI 2018 sebelumnya di Kota Tarakan.
Seluruh rangkaian kegiatan Rakernas XIV Apeksi tahun 2019 berlangsung selama 5 hari mulai 2-6 Juli 2019 di Kota Semarang. Adapun Rangkaian Kegiatan ini diantaranya Welcome Dinner, Rakernas XIV Apeksi, Ladies Program, Pawai Budaya yang diikuti oleh 3900 Peserta yang dilanjutkan Semarang Night Carnival, Penanaman Pohon Khas Daerah dari 98 Kota Peserta Apeksi dan Indonesia City Expo 2019.
Rakernas Apeksi tahun 2019 kali ini mengusung tema “Penguatan Alokasi Anggaran Pemerintah Daerah Untuk Mendukung Profesionalitas Aparatur dan Kemandirian Daerah. ”
Diketahui, dalam kegiatan tersebut Wakil Wali Kota Syerly Adelyn Sompotan ikut didampingi oleh assisten kesejahteraan rakyat serta para pejabat esselon II Pemkot Tomohon.
Turut menjadi Pemateri dalam Rakernas kali ini Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, dan Menteri PAN RB Syafruddin. (denny)