
MINSEL – Akibat intensitas hujan yang sangat tinggi di wilayah kabupaten Minahasa selatan (Minsel), sehingga mengakibatkan jalan yang menghubungkan antara Desa Kumelembuai Dua dan Desa Makasili anjlok hampir memakan setengah badan jalan.
Diketahui akses jalan yang menghubungkan kedua desa ini adalah jalan sentra bisnis, yang sangat penting dalam menunjang perekonomian masyarakat desa Makasili.
“Sebagai pemerintah desa Makasili sangat mengharapkan perhatian dari pemkab Minsel, dalam hal ini Badan penaggulangan bencana daerah (BPBD) agar bisa memberikan bantuan material untuk membenahi lokasi longsor yang ada di wilayah kami.” ujar Hukum Tua Desa Makasili Roody Wungow kepada media ini.Kamis (23/11/17).
Dihimbaunya, masyarakat agar dapat berhati hati bila melewati jalan tersebut, karena rentan anjlok serta banyak titik yang longsor.
(Hezky)