
MANADO—Guna mempelajari strategi dalam pencapaan Pendapatan Asli Daerah khususnya dari Dinas Perhubungan, Komisi B dan C DPRD Bitung datang melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Manado.
Anggota DPRD Bitung yang berjumlah 8 orang tersebut, diterima langsung oleh Kadishub Manado M Sofyan, diruang kerjanya pada Kamis (28/09/17) siang tadi.
Dalam pertemuan Kunker tersebut, Kadishub Manado M Sofyan membeberkan strategi pencapaian PAD dengan memberikan solusi mengenai cara mencapai target PAD, seperti yang diterapkannya di Kota Manado.
” PAD Kota Manado yang diperoleh dari Dinas Perhubungan Kota Manado berasal dari perpanjangan izin trayek, Kartu Pengawasan, Uji KIR dan parkir. Dan tentu saja ada beberapa bidang jasa yang bisa mendapatkan PAD, meski tak terlalu besar,” jelas Sofyan didepan para anggota legislatif Komisi B dan C dari Bitung.
Hal tersebut lanjut Sofyan, bisa diperoleh dengan cara memperketat pengawasan dan sering melakukan operasi tertib di jalan.
“Banyak potensi PAD yang bisa diraih jika bisa memaksimalkan pengawasan di jalan, seperti contoh banyak kendaraan di Kota Manado yang izinnya sudah kedaluwarsa. Dengan memperketat pengawasan dan seringnya diadakan operasi penertiban di jalan, kita bisa meraih PAD dari pembuatan atau perpanjangan izin surat surat kendaraan dari pemilik kendaraan,” tandas Sofyan.
Sementara itu, Rombongan Anggota DPRD Bitung Komisi B dan C mengatakan, mereka tidak sia-sia lakukan kunker di Dishub Manado. Karena telah mendapat ilmu dari Kadishub Manado, pastinya dikatakan mereka, akan diadopsi dan diterapkan di Kota Bitung.
(Romel)