Kenalkan Hukum Sejak Dini, Kejari Minut Gelar Program JMS

MINUT—Guna memperkenalkan Hukum sejak dini kepada para pelajar yang merupakan generasi penerus cita-cita bangsa.

Kejaksaan Negeri (Kejari) Minahasa Utara (Minut), akan melakukan kunjungan ke sekolah-sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat di Kabupaten Minut, dengan Program Jaksa Masuk Sekolah (JSM).

Hal itu disampaikan Kejari Minut melalui Kasie Intel Didi SH kepada Wartawan.

“ Program Jaksa Masuk Sekolah (JMS) di gagas oleh Jaksa Agung, dimana salah satu langkah untuk membangun sistem yang mencakup tiga komponen yaitu struktural hukum, subtansi hukum dan budaya Hukum,” jelas Didi.

Dikatakannya, pihak Kejari  akan bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Minut untuk pelaksanaan Kegiatan tersebut.

“ Program Jaksa Masuk Desa ini  sangat penting, mengingat umur mereka masih cukup labil untuk bisa melakukan tindak kejahatan. Nantinya para siswa siswi ini akan di perkenalkan, tentang bahaya narkoba dan pergaulan bebas juga pencegahan tindak pidana korupsi sejak dini,” tandas Kasie Intel Kejari Minut, Didi SH.

(reinol)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Speed News Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *